Selasa, 10 Januari 2012

Download Terlama



Aceng Gitaris Tanpa Tangan





Aceng Gitaris Tanpa Tangan dan bisa mengendarai sepeda motor dan juga mobil; Tanpa tangan bukan berarti tak berkemampuan. Alfenta Aceng Dani Setiawan (30) membuktikan hal itu. Mulai dari menyetir mobil, main gitar, drum, merokok dan apa saja dilakukan dengan kaki. Semua aktivitas dilakukannya seperti manusia normal.

Untuk menyetir mobil misalnya, mulai dari membuka pintu, menginjak pedal, memutar kunci, memasukkan gigi porsneling, memegang kemudi, seluruhnya dilakukan dengan kaki. Sungguh menakjubkan. Kemampuan menyetir mobil, Aceng kuasai sejak tahun 2002, setelah sebulan belajar. Jarak menyetir terjauh yang pernah dilaluinya hingga kini adalah dari Solo menuju Wonosobo, Jawa Tengah.

Namun, kemampuannya ini tak membuat pria beranak satu ini dengan mudah mendapatkan Surat Ijin Mengemudi atau SIM. Namun, justru motivasi untuk mendapat SIM itulah yang membuatnya ingin mencetak rekor. Di daerahnya, acing juga dikenal sebagai seniman. Main drum. Bahkan sambil menyanyikan lagu Radja, kedua kakinya memetik gitar. Dengan lincah kaki kirinya memainkan grip, sementara kaki kanannya memainkan melodi.

Artinya, keterbatasan tidak akan menghalangi seseorang untuk berkreasi dan hidup mandiri. Keterbatasan hanyalah sebuah hambatan sesaat.

gua tempurung


Gua Tempurung





Gua Tempurung ialah sebuah gua batu kapur (karst) yang terletak di Gopeng, Perak, Malaysia. Namanya diambil dari bentuknya yang seperti tempurung kelapa. Panjang gua ini mencapai 1,3 km dan dipercayai telah ada sejak 8000 SM.
Gua Tempurung terdiri dari lima kubah besar yang silingnya menyerupai tempurung kelapa, dengan setiap kubah mempunyai bentuk stalagmit dan stalaktit yang berbeda. Selain itu, setiap kubah berbeda dari segi suhu, permukaan air, dan kandungan batu kapur dan marmer.
Di pertengahan gua ini terdapat satu stalagmit yang berbentuk seperti gergaji.
Karena gua ini banyak dikunjungi pelancong, pemerintah negeri Perak telah memelihara kawasan gua ini supaya lebih menarik wisatawan. Gua ini kini dilengkapi lampu dan jembatan kayu serta kemudahan lainnya turut disediakan. Bagi mereka yang suka kegiatan tahan lama, acara menyeberangi sungai dalam gua turut diadakan.
Selain menyimpan khazanah alam, gua ini turut tertulis dalam sejarah Malaysia. Gua ini menjadi tempat persembunyian komunis pada masa dahulu dari 1950 hingga 1960. Saat semenjak tahun 1970, Gua Tempurung telah dijadikan tambang timah.